UGM memulai pembangunan sepuluh gedung baru untuk delapan Fakultas di lingkungan UGM. Kedelapan Fakultas yang mendapat fasilitas gedung baru tersebut yakni Fakultas Hukum, Farmasi, Kedokteran Gigi, Kehutanan, Pertanian, Peternakan, Teknik dan Sekolah Vokasi. Pembangunan kesepuluh gedung tersebut menghabiskan dana sebesar kurang lebih Rp 1 triliun yang berasal dari pinjaman Japan International Cooperation Agency (JICA).
Wakil Rektor Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset UGM Prof Dr Ir Bambang Kironoto, mengatakan usulan pembangunan gedung baru ini dilakukan sejak 2015 lalu, namun dari banyak usulan, hanya sepuluh gedung saja yang disetujui. “Ada sepuluh bangunan bangunan baru disetujui termasuk usulan peralatan laboratorium namun dikurangi sangat banyak karena anggaran terbatas,” kata Bambang saat meresmikan dimulainya pembangunan gedung baru di Fakultas Hukum UGM, Kamis (6/12).